Korban Lapindo Peringati Isro’ Mi’raj dengan Pengobatan Gratis


Sidoarjo, korbanlumpur.info – Dalam rangka peringatan Isro’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW, korban Lapindo di desa Besuki, kecamatan Jabon mengadakan pengobatan gratis pada hari Minggu(17/5). Pengobatan ini merupakan kerjasama Jam’iyah Manakib Syekh Abdulkadir Jaelani Besuki dengan Tim Dokter dari GK Redemtor Mundi Dukuh Kupang.

Sedikitnya ada lima dokter, empat perawat, dan beberapa apoteker yang melayani warga Besuki yang datang untuk berobat. Agenda ini diadakan karena tidak adanya perhatian terkait kesehatan korban Lapindo dari pemerintah, meski kondisi desa Besuki sebelah timur bekas tol Surabaya-Gempol sudah rusak setelah lumpur Lapindo pernah menenggelamkan kawasan ini pada 2006 silam.

Dokter Antonius Yohanes Sumanto mengatakan, kegiatan ini sebagai bentuk misi kemanusiaan dan saling membantu kepada warga lain terutama dibidang kesehatan. “Bantuan kesehatan di korban Lapindo ini baru pertama kali dan banyak warga yang antusias datang untuk berobat,” ungkapnya.

Lebih lanjut Antonius menambahkan setidaknya pengobatan ini bisa membantu kesehatan korban Lapindo di desa Besuki, “Rata-rata warga yang datang kesini mengeluhkan sakit linu, sesak nafas, gatal-gatal, dan sakit kepala. Sampai pukul 15.00 tercatat 322 warga Besuki yang datang untuk berobat.

Salah satu panitia, Abdul Rokhim, mengatakan sangat bersyukur dengan adanya kegiatan ini, Menurutnya banyak warga di Besuki yang membutuhkan pengobatan terutama Ibu-ibu. “Kegiatan ini yang diharapkan Ibu-ibu di Desa Besuki, terutama anggota komunitas Jimpitan Sehat, sejak lumpur menyembur banyak warga yang terganggu kesehatannya,” ungkapnya.

Rokhim berharap dengan diadakannya pengobatan gratis ini, warga Besuki bisa  terbantu kesehatannya. Ia juga berharap pemerintah untuk lebih peduli pada kesehatan korban Lapindo terutama warga yang tinggal di desa Besuki.

Kondisi lingkungan yang buruk telah berdampak pada munculnya berbagai penyakit yang diderita warga saat ini. “Kami berharap dengan adanya bantuan kesehatan ini akan memacu pemerintah lebih peduli dengan kondisi kesehatan warga,” ungkapnya. (vik)


Translate »